KAPOLDA NTT MELAKUKAN PEMERIKSAAN PASUKAN PADA APEL GELAR PASUKAN OPERASI MANTAP PRAJA - 2017
ntt.tribratanews.com,- Kapolda NTT Brigjen Pol Drs. E. Widyo Sunaryo bertindak sebagai Inspektur Upacara Apel Gelar Pasukan dalam rangka Operasi Mantap Praja – 2017, pagi tadi pukul 08.00 Wita.
Hadir pada Apel Gelar Pasukan tersebut yakni unsur Forkopinda, Badan Penyelenggara dan Pengawas Pemilu, pejabat TNI serta Pejabat Utama Polda NTT.
Dalam Apel Gelar Pasukan tersebut, Kapolda NTT melakukan pemeriksaan pasukan yang didampingi Komandan Upacara guna mengecek kesiapan personil dan kelengkapan sarana prasarana sebelum diterjunkan ke lapangan.
Jumlah personil yang terlibat pada Operasi Mantap Praja – 2017 sebanyak 1.284 personil yang terdiri dari 228 personil dari Polda NTT dan 1.056 personil dari Polres (Polres Kupang Kota sebanyak 552 personil, Polres Flotim sebanyak 267 personil dan Polres Lembata sebanyak 237 personil).
Selain personil Polda NTT dan Polres, juga ada Instansi terkait yang terlibat pada Opersi Mantap Praja - 2017 sebanyak 3.639 personil yang terdiri dari 355 personil dari TNI dan 3.284 personil dari Linmas.