Jelang Pemilu 2019, Polres Sumba Barat Apel Gelar Almatpalsus

Jelang Pemilu 2019, Polres Sumba Barat Apel Gelar Almatpalsus

ntt.tribratanews.com - Kapolres Sumba Barat AKBP Michael Irwan Thamsil, S.IK pimpin apel gelar Almatpalsus (Alat Material dan peralatan Khusus) Ops Mantap Brata 2018, dalam rangka kesiapan pengamanan Pemilu 2019, bertempat di Mapolres Sumba Barat, Selasa (2/10/2018).

Apel gelarAlmatpalsus ini diikuti oleh para Perwira Polres Sumba Barat, 1 Pleton Satuan Sabhara, 1 Pleton Satuan Lantas dan 1 Pleton Anggota Bhabinkamtibas Polres Sumba Barat. Apel ini sendiri ditandai dengan pengecekan Almatsus yang dilakukan oleh Kapolres Sumba Barat dan didampingi oleh para Pejabat Utama Polres Sumba Barat.

Kapolres menyampaikan bahwasanya Apel Almatsus ini ditujukan untuk mengecek kesiapan Polri khususnya Polres Sumba Barat terkait penunjang operasional pelaksanaan pengamanan Pemilu Tahun 2019 di wilayah hukum Polres Sumba Barat nantinya,

Lebih lanjut ia berharap agar seluruh personil menjaga dan melakukan perbaikan baik pada kelengkapan sarana prasarana kendaraan dinas maupun senjata api, sehingga pada pelaksanaan pengamanan Pemilu Tahun 2019 nantinya dapat berjalan dengan baik dan lancar.

Pemeriksaan kondisi kendaraan dinas para personil itu diantaranya, kendaraan roda 2 Satuan Lantas sebanyak 6 unit, Bhabinkamtibmas sebanyak 40 unit, Dalmas sebanyak 14 unit dan kendaraan dinas roda 4 sebanyak 11 unit serta roda 6 sebanyak 4 unit. Sedangkan untuk senjata api, beliau juga melakukan pengecekan langsung pada sejumlah senjata yang terdiri dari 15 pucuk Laras Panjang SS1, 6 pucuk Laras Panjang V2 Sabhara dan 9 pucuk Flash Ball. (Rf)