Jaga kondusifitas Kamtibmas, Patroli Rutin Satuan Samapta Polres Flotim
ntt.tribratanews.com - Untuk mencegah gangguan keamanan dan menjaga situasi tetap kondusif Polri-Polres Flotim melalui satuan samapta berupaya mewujudkan keamanan dengan lakukan Patroli .
Patroli siang hari pada Selasa (21/3/2023) dilaksanakan secara rutin dengan menyasar tempat keramaian seperti Terminal , pasar dan pelabuhan serta tempat lain yang dianggap rawan gangguan atau kerap terjadi aksi kriminalitas.
Kapolres Flotim Akbp I Gede Ngurah Joni M.,SH,SIK,MH melalui Kasat Samapta Iptu Friets Y. Letik menyatakan Patroli yang dilaksankan oleh anggota Satuan Samapta untuk mencegah gangguan Kamtibmas.
" Mencegah lebih baik, sebagai upaya preventif dalam mengantisipasi terjadinya suatu tindak pidana maupun kejadian kejadian yang berdampak menganggu aktifitas umum masyarakat maka dilakukan patroli rutin oleh Anggota kami , jelasnya .
Keamanan mutlak di perlukan dalam situasi apapun, dimana dalam bulan April mendatang akan diadakan giat keagamaan Semana Santa dalam rangka hari Paskah tahun 2023 dan atau giat lainnya .
" Keamanan menjelang Paskah harus terus kita jaga mulai dari sekarang hingga saatnya nanti saat pelaksanaan semana Santa, juga kegiatan keagamaan lainnya seperti puasa pada bulan ramadhan dan giat masyarakat lainnya, ucapnya".
Ia menambahkan bahwa diperlukan dukungan dan kerjasama yang baik antar semua elemen masyarakat terkait guna tercapai tujuan yang aman dan damai . " Tanpa dukungan dan kerja sama dari masyarakat maka niscaya keamanan akan terwujud, sehingga kami mengharapakan kita semua bersatu menjaga keamanan di wilayah Flotim , imbuhnya .