Irwasda Polda NTT:Kami Akan Mengabdikan Diri di NTT dengan Sepenuh Hati

Irwasda Polda NTT:Kami Akan Mengabdikan Diri di NTT dengan Sepenuh Hati

ntt.tribratanews.com ,- Sebelum melaksanakan tugas sebagai orang nomor tiga di jajaran Polda NTT, Kombes Pol. Drs. Tavip Yulianto S.H., M.Si memperkenalkan diri setelah dilantik oleh Kapolda NTT sebagai Irwasda Polda NTT, Jumat (4/1/19) pagi.

Kombes Pol. Drs. Tavip Yulianto S.H,.M.Si menggantikan Kombes Pol. Drs. Novi Ermansyah yang Purnabakti pada bulan Desember tahun 2018 lalu.

"Tahun 2019 ini merupakan tahun kebahagiaan dan kebanggaan serta kerinduan bagi kami sekeluarga untuk bertugas di NTT ini, kami akan mengabdikan diri kami disini dengan sepenuh hati" ujar Kombes Pol. Drs. Tavip Yulianto S.H,.M.Si.

Pria asal Surabaya ini mengatakan bahwa sangat bersyukur bisa bertugas di NTT ini karena merupakan rencana Tuhan dan doa dari anak-anaknya sehingga bisa bertugas di sini.

“Mudah-mudahan dalam pelaksanaan tugas kedepan kami bisa membantu Kapolda dalam meningkatkan kembali tugas-tugas Polri di wilayah NTT” tambahnya.

Berkaitan dengan tugas-tugas pengawasan, Irwasda mengatakan dengan adanya pengawasan tugas-tugas yang dilaksanakan apabila adanya penyimpangan dalam aturan maka akan dikembalikan sesuai aturan yang berlaku. (N)