Irwasda Polda NTT Cek Lokasi Tanah Persiapan Pembangunan Mako Polres Nagekeo
ntt.tribratanews.com - Irwasda Polda NTT Kombes Pol. Drs. Tavip Yulianto, S.H., M.H., M.Si., bersama Tim melakukan kunjungan kerja ke wilayah hukum Polres Nagakeo. Kunjungan ini dalam rangka Pengawasan dan Pemeriksaan (Wasrik) Itwasda Polda NTT Tahap I tahun 2021 dengan Aspek Perencanaan dan Pengorganisasian, Selasa (9/3/2021) kemarin.
Adapun tim yang mendampingi Irwasda Polda NTT yakni, Kombes Pol. Robert Antoni Sormin, S.I.K., sebagai Katim bidang log, AKBP febriansyah, S.I.K., sebagai bidang ops, Akp anas sebagai bidang sdm dan Iptu dini sebagai bidang garku serta Briptu tuhfa dan Briptu Dirga sebagai operator.
Disela-sela Kunjungan Kerja, Irwasda Polda NTT juga melakukan pengecekan lokasi tanah persiapan pembangunan Mako Polres Nagakeo seluas 25.320 Meter persegi yang berlokasi di Kelurahan Danga, Kecamatan Aesesa, Kabulaten Nagekeo. Rabu (10/3/2021).
Selanjutnya juga melakukan pengecekan lokasi pembangunan rumah jabatan Kapolres dan Wakapolres Nagekeo yang terletak di Jalan Jendral Soeharto Danga, Kelurahan Danga, Kecamatan Aesesa, Kabupaten Nagekeo.
Ikut mendampingi Irwasda dalam pengecekan ini, Kapolres Nagakeo AKBP A. Hendrik Fai, S.H., M.H.,
Wakapolres Nagakeo Kompol Yohanes Danny, Kabagops Kompol Kanisius Meno, Kabagsumda AKP Yoseph K. Dhosa dan para Kasat Polres Nagakeo.