HKGB ke 65, Bhayangkari Daerah NTT Gelar Baksos Tes IVA

HKGB ke 65, Bhayangkari Daerah NTT Gelar Baksos Tes IVA

ntt.tribratanews.com ,- Dalam rangka memperingati Hari Kesatuan Gerak Bhayangkari (HKGB) ke- 65 Bhayangkari Daerah NTT menyelenggarakan Bakti Sosial Kesehatan Masyarakat dengan melakukan tes IVA (Inpeksi Visual dengan Asam Asetat) di Rumah Sakit Bhayangkara Drs. Titus Uly Kota Kupang, Senin pagi (16/10/2017).

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Kapolda NTT Irjen Pol. Drs. Agung Sabar Santoso, S.H.,M.H., Ketua Bhayangkari Daerah NTT Ny. Intan Agung Sabar Santoso, Para Pejabat Utama Polda NTT, Ibu-Ibu Bhayangkari serta tiga orang Dokter pembawa materi.

Kanker Serviks atau yang biasa kita kenal dengan kanker mulut rahim kalau diabaikan akan berakibat fatal bahkan berujung kematian, padahal penyakit ini bisa dicegah.

Disela-sela kegiatan Ny. Intan mengatakan bahwa perempuan hendaknya sejak dini sudah melakukan pemeriksaan kanker serviks di puskesmas atau rumah sakit terdekat.

"Sejak dini perempuan seharusnya memeriksakan dirinya ke puskesmas terdekat. Apalagi saat ini pencanangan dari ibu presiden dimana-mana diadakan pemeriksaan dengan bebas biaya atau gratis," ujar Ny. Intan.

"Pemeriksaan sekarang tidak harus dengan pap smear tapi dengan semacam larutan asam yang dicampur di air," tutup Ny. Intan.