Gerak Jalan Santai memeriahkan HUT Bhayangkara ke 71

Gerak Jalan Santai memeriahkan HUT Bhayangkara ke 71

ntt.tribratanews.com - Dalam memeriahkan HUT  Bhayangkara ke 71 tahun 2017, Keluarga besar Polres Timor Tengah Utara menggelar Gerak Jalan Santai dengan mengambil start dari halaman Mapolres, menuju arah kampung, jalan Kenari, belok kanan menuju pasar lama dan kembali ke Mako Polres TTU.Sabtu (8/7/2017).

Hadir dan mengikuti gerak jalan santai antara lain Kapolres TTU AKBP Rishian Krisna Budhiaswanto, S.H, S.I.K, M.H Dandim 1618 TTU, Kasdim 1618 TTU, Wakapolres TTU, Pimpinan BRI Cabang Kefamenanu bersama karyawan, para Kabag, Kasat, Perwira polres, anggota Yonif Raider 744 SYB dan anggota Kodim 1618  TTU, Ketua Bhayangkari Cabang Polres TTU, keluarga besar polres TTU.

Selain gerak jalan santai, juga dilaksanakan berbagai kegiatan seperti Senam bersama, joget bersama,bazzar oleh ibu-ibu bhayangkari, perlombaan balap karung, lomba makan krupuk untuk anak-anak serta Sosialisasi Kartu ATM  Promoter oleh karyawan BRI Cabang Kefamenanu, dan di selingi dengan pembagian hadiah door price dan hadiah utama melalui penarikan Nomor Undian Berhadiah yang telah disiapkan oleh Panitia HUT Bhayangkara ke 71 tahun 2017 Polres TTU.

Gerak jalan santai ini bertujuan untuk mempererat rasa silaturahmi antara sesama keluarga besar polres TTU keluarga besar Kodim 1618 TTU, Yonif Raider 744 SYB, dan masyarakat TTU guna menciptakan Sinergitas dan kebersamaan dalam menjaga kamtibmas diwilayah Kabupaten Timor Tengah Utara.