Dengan Humanis Anggota Ditlantas Polda NTT Bagikan Masker Kepada Anak Usia Dini
ntt.tribratanews.com - Ditlantas Polda NTT terus menggelorakan edukasi protokol kesehatan dan membagikan masker kepada masyarakat yang kedapatan tidak menggunakan masker.
Kegiatan ini dilakukan saat menggelar operasi Zebra Ranaka Tahun 2021, di terminal bayangan Oesapa, Kota Kupang, Kamis (18/11/2021).
Kali ini terlihat anggota Ditlantas Polda NTT Bripka Benny Pelokila menyambangi seorang anak usia dini yang saat itu terlihat tidak menggunakan masker tengah bermain di pinggir jalan.
Dengan penuh ramah dan penuh kasih, Bripka Benny Pelokila menyodorkan sebuah masker kepadanya yang diketahui bernama Ryan (7) dan mengingatkannya untuk selalu dikenakan.
Hal ini dilakukan sebagai wujud kepedulian dan upaya mengedukasi masyarakat terutama bagi anak-anak usia dini tentang pentingnya menerapkan prokes sehingga terhindar dari virus covid-19.
"Ini masker buat ade Ryan, ingat e pakai terus maskernya saat bermain di luar rumah, agar ryan terhindar dari virus Corona", Imbau Bripka Benny Pelokila kepada Ryan dengan anggukan kepalanya.
Dalam kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan kepatuhan disiplin terhadap Protokol Kesehatan dalam upaya pencegahan penyebaran covid-19 serta terwujudnya Kamseltibcar lantas yang mantap.
"Kegiatan ini juga dilakukan guna memberikan pemahaman kepada anak-anak bahwa Covid-19 ini belum berakhir, oleh karena itu anak-anak diminta untuk patuhi protokol kesehatan demi kebaikan bersama", harapnya.
Diketahui Operasi Zebra Ranakah 2021 ini, merupakan jenis operasi harkamtibmas yang mengedepankan kegiatan preemtif, preventif dan persuasif serta humanis dalam rangka meningkatkan kepatuhan dan disiplin masyarakat dalam berlalu lintas dengan tetap menerapkan protokol kesehatan di masa pandemi covid-19.