Datangi Pemukiman Warga, Personel Ditbinmas Polda NTT Beri Binluh Terkait Prokes
ntt.tribratanews.com - Personel Ditbinmas Polda NTT beri bimbingan dan penyuluhan (Binluh)terkait protokol kesehatan (Prokes) kepada masyarakat Kelurahan Airnona, Kota Kupang, Senin (21/2/2022).
Kegiatan yang dilakukan oleh 4 orang Personel Subditbhabinkamtibmas Ditbinmas Polda NTT dipimpin Iptu Oriaz zadrak Yoseph ini dengan mendatangi pemukiman warga dari rumah ke rumah.
Dalam kegiatan ini, warga yang ditemui diberi bimbingan dan penyuluhan terkait Prokes 5 M, memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan, mengurangi mobilitas dan menghindari kerumunan.
Selain itu, warga yang ditemui tidak menggunakan masker, dibagikan masker secara gratis dan diingatkan untuk selalu memakai masker saat beraktifitas di luar rumah.
Iptu Oriaz zadrak Yoseph menyampaikan bahwa, kegiatan ini dilakukan untuk menumbuhkan kesadaran warga dan memberikan pemahaman bahwa betapa pentingnya peran dari setiap individu untuk segera memutus wabah yang kini terjadi.
"Tak bosan-bosannya kami mengimbau agar warga tetap disiplin, mengurangi aktifitas dan menerapkan protokol kesehatan saat beraktifitas”, tutur Ps. Paur Silatpuan Subdit Bhabinkamtibmas Ditbinmas Polda NTT.
"Dengan memberikan edukasi dan pembagian masker ini juga sebagai upaya kita (Polri) untuk mecegah penyebaran covid-19 terutama varian baru Omicron di NTT khususnya di wilayah Kota Kupang", tandasnya.