Daftar Pemenang Apresiasi Setapak Perubahan Polri
ntt.tribratanews.com - Polri menggelar kegiatan malam apresiasi kreasi 'Setapak Perubahan Polri' di Gedung Tribrata, Jakarta Selatan, dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-76 pada 1 Juli mendatang.
Kepala Divisi Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo mengungkapkan, dalam kegiatan malam apresiasi tersebut, masyarakat dipersilahkan membuat kreasi dalam platform apapun.
Isinya, kata Dedi, peserta atau masyarakat diperbolehkan memuat konten kritik, saran ataupun aspirasi terhadap Polri.
"Kegiatan tersebut telah memberikan kesempatan dan ruang bagi seluruh masyarakat menuangkan kreasinya. Apapun isinya dipersilahkan, kritik, saran dan aspirasi ini akan dijadikan bahan evaluasi demi wujudkan Polri yang jadi lebih baik lagi," kata Dedi kepada awak media, Jakarta, Kamis (23/6).
Adapun dalam malam apresiasi kreasi 'Setapak Perubahan Polri' tersebut masyarakat dapat menyalurkan kreasinya melalui, film pendek, Vlog, TikTok, Blog, Infografis, fotografi kategori umum.
"Ada juga fotografi kategori jurnalis, menulis surat untuk Kapolri kategori SD, SMP, dan SMA," ujar Dedi.
Menurut Dedi, semua kreasi dan aspirasi peserta ditampung dan dinilai oleh dewan juri yang memiliki kapasitas dan kapabilitas di bidangnya masing-masing.
Dedi berharap, dengan adanya acara ini, kedepannya dapat dijadikan bahan refleksi bagi organisasi Polri untuk semakin menjadi institusi yang didambakan serta diharapkan oleh masyarakat luas.
"Sebagaimana instruksi Pak Kapolri, Polri saat ini terus berkomitmen untuk menerima dan menyerap seluruh masukan dari masyarakat. Semua itu dilakukan demi menciptakan Polri yang dicintai dan diharapkan masyarakat," ucap Dedi.
Adapun daftar pemenang di masing-masing kategori lomba itu adalah;
A. Film pendek
Juara Pertama: Candra Bayu
Juara Kedua: Daffa Maulana Muhammad
Juara ketiga: Riki Khoerun
B. Vlog
Juara Pertama: Sefin Anggi
Juara Kedua: Try Sutrisno
Juara ketiga: M. Khairul
C. TikTok
Juara Pertama: Nidia Arestia
Juara Kedua: Yenti Winataria
Juara ketiga: Akbar Fahrezha
D. Blog
Juara Pertama: Nurul Mutiara
Juara Kedua: Citra Maulida
Juara ketiga: Aliyyah Mawaddah
E. Infografis
Juara Pertama: Faisal Yusuf
Juara Kedua: Lalu Renaldi
Juara ketiga: I Putu Hendra
F. Fotografi kategori umum
Juara Pertama: Erwin Kurniawan
Juara Kedua: Irhan Khoirul
Juara ketiga: Andi Suryanto
G. Fotografi kategori jurnalis
Juara Pertama: Denar
Juara Kedua: Agus Supratman
Juara ketiga: Suharto
H. Menulis surat Kapolri kategori SD
Juara Pertama: Siti Nabila
Juara Kedua: Andini Faiqah
Juara ketiga: Alvierro Burju
I. Menulis surat Kapolri kategori SMP
Juara Pertama: Carlo Benito
Juara Kedua: Gennaro
Juara ketiga: Alfiyatul Hana
J. Menulis surat Kapolri kategori SMA
Juara Pertama: Karel Dadimu
Juara Kedua: Arik Swardini
Juara ketiga: Hafizah Anjeli.