Bhabinkamtibmas Polsek Ende Ajarkan Warga Buat Minuman Herbal Demi Tangkal Virus Corona

polres ende

Bhabinkamtibmas Polsek Ende Ajarkan Warga Buat Minuman Herbal Demi Tangkal Virus Corona

ntt.tribratanews.com - Penyebaran Virus Covid-19 masih terus berlangsung dan belum menunjukkan tanda akan berhenti. Berbagai pihak terus melakukan upaya - upaya pencegahan agar tidak ikut tertular oleh Covid-19, salah satu caranya dengan meningkatkan daya tahan tubuh agar tidak mudah terjangkit virus. Sebagian besar orang saat ini menambah konsumsi vitamin dan suplemen yang telah terbukti meningkatkan daya tahan tubuh, namun tidak sedikit pula masyarakat yang mengandalkan minuman tradisional yang dianggap memiliki manfaat lebih baik bagi tubuh dan lebih mudah didapat.

Hal ini seperti yang dilakukan oleh salah satu personil Polres Ende, Bripka Adrianus Mosa, Amd. Anggota Bhabinkamtibmas Desa Rukuramba, Kecamatan Ende ini memberikan edukasi kepada masyarakat untuk mengkonsumsi minuman herbal yang diraciknya bersama beberapa warga Desa (4/5/20).

Bripka Adrianus Mosa menyampaikan bahwa sebagai seorang anggota Bhabinkamtibmas dirinya merasa terpanggil untuk memberikan edukasi kepada masyarakat terkait pentingnya menjaga daya tahan tubuh dalam menghadapi wabah Covid-19.

"Sebagai Bhabinkamtibmas Desa Ruku Ramba, Kecamatan Ende saya merasa terpanggil untuk memberikan edukasi kepada masyarakat terkait pembuatan jamu tradisional kepada masyarakat dalam rangka menjaga imunitas tubuh saat wabah Covid-19 ini dan membagikannya untuk dikonsumsi oleh warga" ungkapnya.

Dirinya menjelaskan bahwa dalam menghadapi wabah Covid-19 ini, selain mentaati protokol kesehatan yang dianjurkan pemerintah seperti : mengenakan masker, mencuci tangan, tetap dirumah, berolahraga serta menjaga pola makan yang baik, hal lain yang juga perlu dilakukan adalah mengonsumsi minuman herbal dari bahan rempah-rempah yang bermanfaat bagi daya tahan tubuh.

"Selain menjalani protokol kesehatan yang dianjurkan pemerintah perlu juga mengonsumsi minuman herbal yang kita racik sendiri dari bahan rempah-rempah seperti jahe, kunyit, sereh, temulawak, gula merah, gula pasir dan jeruk nipis, " paparnya.

Dikatakannya ramuan ini adalah warisan leluhur dan mudah didapat serta diolah sendiri. Selain itu secara ilmiah zat - zat yang terkandung dalam rempah-rempah tersebut diyakini dapat meningkatkan imun tubuh agar tubuh manusia mampu melawan penyakit yang menyerang imun tubuh.

"Dalam hubungannya dengan Covid-19, rempah-rempah ini berguna menaikan imun tubuh agar bisa melakukan perlawanan terhadap virus ini, maka saya akan rutin meracik minuman herbal ini untuk dibagikan kepada segenap masyarakat Desa Rukuramba setiap minggunya selama masa pandemi Covid-19," jelas polisi yang pernah menempuh pendidikan kesehatan ini.

Melalui media ini dirinya menghimbau agar masyarakat tetap mentaati himbauan pemerintah daerah dan maklumat Kapolri. Masyarakat diharapkan tidak panik dalam menghadapi situasi wabah Covid-19 dan menyerhakan penanganan sepenuhnya kepada pihak pemerintah, sambil terus taat menjalankan protokol kesehatan dan berdoa agar wabah cepat berlalu.

Pada kesempatan terpisah, salah satu warga Dusun Kojadhewa, Desa Rukuramba, Maria Biba menyampaikan ucapan terimakasih kepada pihak Polsek Ende yang melalui Bhabinkamtibmas telah memberikan edukasi terhadap warga khususnya cara pembuatan jamu herbal yang mudah dan murah.

"Kami berterimakasih kepada pihak Polsek Ende dan Bhabinkamtibmas yang sudah mengajarkan kami cara membuat jamu herbal yang mudah dan murah ini serta membagikan kepada kami. Ini sangat bermanfaat bagi kami, ternyata tidak susah cara pembuatannya" ucap Maria Biba.

Dirinya menyampaikan bahwa pada masa pandemi seperti ini, jamu ini diharapkan bisa membantu mereka dalam menjaga kesehatan dan daya tahan tubuh dan dirinya berniat akan terus membuat sendiri minuman herbal ini untuk kebutuhan keluarga.

"Apalagi di masa virus ini semoga bisa membantu kami dalam menjaga kesehatan dan daya tahan tubuh, saya akan buat sendiri jamu ini untuk konsumsi keluarga," katanya.