Berprestasi, Sembilan Anggota ini diberi Reward Kapolres Belu
ntt.tribratanews.com ,- Belum genap sebulan memberikan penghargaan (reward) kepada anggota yang berprestasi di bidang manajemen media, Kapolres Belu AKBP Yandri Irsan, SH, SIK, M.Si, kali ini kembali memberikan reward kepada sembilan personilnya dari satuan fungsi Reskrim dan Polsek Raimanuk.
Reward dalam bentuk piagam serta uang pembinaan, diserahkan pada saat pelaksanaan Upacara Bendera Hari Kesadaran Nasional, yang dipimpin oleh Waka Polres Belu KOMPOL I Ketut Perten, Senin (18/12/17).
Upacara Hari Kesadaran Nasional dengan perangkat upacara dari Satuan Lalu Lintas Polres Belu, diiikuti oleh para Kabag, Kasat, Perwira Staf dan para Kapolsek, dengan peserta Upacara terdiri dari barisan Anggota Subden 2 Pelopor Brimob Atambua, anggota Brigadir dan PNS Polri.
Kapolres Belu mengungkapkan ketujuh anggota Reskrim dihargai dengan reward karena dinilai telah bekerja secara baik dalam mengungkap dan menyelesaikan kasus yang selama ini menjadi tunggakan.
“Ada sejumlah kasus yang sudah diselesaikan secara baik dan cepat seperti kasus pembunuhan di Sesekoe dan di KM 16. Ada juga kasus tunggakan dan DPO Curanmor dari tahun 2012 sebelum masa kepemimpinan Saya, juga berhasil di ungkap. Inilah yang menjadi penilaian Saya untuk memberikan reward kepada mereka”ungkap Kapolres Belu.
Sementara personil Polsek Raimanuk, diberikan reward karena dinilai baik dan penuh semangat dalam menjalankan tugas kepolisian meski bertugas di wilayah yang jauh dari pusat keramaian.
“Waktu berkunjung kesana, Saya dapati anggota yang rela bertugas tanpa melihat ini itu yah mereka berdua. Katanya tugas dimana saja mereka siap baik di daerah ramai ataupun terpencil. Pertimbangan lain, mereka juga tidak pernah membuat masalah”tutur Kapolres Belu.
Lebih lanjut, mantan Kapolres Flores Timur ini juga mengungkapkan bahwa pemberian reward ini adalah sebagai motivasi buat anggota untuk kedepan lebih bekerja secara prima dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.
“Reward ini Saya berikan sebagai bentuk motivasi kepada anggota yang berprestasi dan juga untuk yang lainnya, supaya kedepan lebih baik lagi dalam bertugas”pungkas Kapolres Belu.
Untuk diketahui, ketujuh personil Sat Reskrim Polres Belu yang menerima penghargaan antara lain KBO Reskrim IPDA I Wayan Budiasa, SH, Kanit Tipidter IPDA I Ketut Ray Artika, SH, Kanit Buser AIPDA Filomeno De Saudara Soares, BRIGPOL Agustinus H.A. Dedeli, BRIGPOL Baharudin, BRIGPOL Apolynaris M. Nuwa dan BRIPTU Also Bria Mesah.
Sedangkan dua anggota Polsek Raimanuk yang juga menerima penghargaan yakni BRIPKA Alexander Amaral dan BRIPKA Carlos Gosmao.