Bagi Masker Gratis, Personel Ditbinmas Imbau Warga Waspada Varian Baru Omicron

Bagi Masker Gratis, Personel Ditbinmas Imbau Warga Waspada Varian Baru Omicron

ntt.tribratanews.com - Dalam rangka mengantisipasi penyebaran Covid-19 terutama varian baru Omicron di wilayah NTT, Personel Ditbinmas Polda NTT melaksanakan edukasi protokol kesehatan (Prokes) kepada masyarakat yang beraktifitas di sepanjang jalan Timor Raya, Kota Kupang, Sabtu (12/2/2022).

Kegiatan yang dilakukan oleh Personel Ditbinmas Polda NTT dari Subditbintibdos dipimpin oleh Kasibinturmas Penata TK I Anwar Dopong, S.Sos bersama dua orang anggotanya ini dilakukan dengan mengedukasi Prokes serta membagikan masker gratis kepada warga.

Dalam pelaksanaanya, personel Ditbinmas Polda NTT membagikan masker sebanyak 50 pcs kepada warga terutama kepada mereka yang ditemui tidak menggunakan masker.

“Disiplin menggunakan masker adalah salah satu upaya pencegahan terpapar penularan Covid-19. Pelaksanaan pembagian masker bertujuan untuk mengajak warga masyarakat menjadikan masker sebagai suatu kebutuhan dimasa pandemi ini”, kata Penata TK I Anwar Dopong, S.Sos saat dikonfirmasi.

Dikatakannya, selain membagikan masker gratis, pihaknya juga mengimbau warga agar selalu disiplin Prokes terutama saat beraktifitas di luar rumah.
 
“Selain pembagian masker, pada kegiatan ini kami juga melakukan imbauan kepada warga yang beraktivitas agar selalu mentaati protokol kesehatan terutama memakai masker dan menjaga jarak aman", katanya.

Kita berharap, dari kegiatan ini masyarakat merasa senang mendapat pembagian masker secara gratis, memahami pentingnya menggunakan masker dan mengikuti protokol kesehatan serta mencegah adanya varian baru Covid-19 Omicron yang saat ini sedang berkembang dan perlu di waspadai bersama", pungkasnya.